Jumat, 23 Januari 2015

Tips Sebelum Pindah Rumah

Rumah memang suatu tempat yang sangat penting, dimana anda menghabiskan hari hari anda bersama keluarga. Memiliki rumah idaman sendiri memang suatu yang di impikan oleh setiap orang, dengan produk furniture indoor yang melengkapinya.
Berikut ini adalah beberapa tips untuk anda sebelum pindah rumah :

1.Sebulan sebelum hari anda pidah ke rumah yang baru
Beritahukan kepada pihak bank, asuransi, dan perusahaan lain yang biasa mengirim surat tagihan Anda dan keluarga. Berikan alamat rumah yang baru dan urus surat pindah ke kantor pemerintah. Selain itu, Anda juga harus mempersiapkan kendaraan untuk mengangkut barang-barang Anda. Setelah itu, bersihkan seluruh rumah baru Anda dan cek seluruh instalasi rumah baru Anda. Pastikan semua telah siap.
2.Tiga minggu sebelum hari anda pindah ke rumah yang baru
Mulailah mempersiapkan barang yang akan dibawa ke rumah baru. Mulailah packing dari barang-barang yang sudah tidak dipakai untuk hari-hari ke depan hingga saat pindah. Lakukan secara bertahap hingga semua barang masuk kardusdan pastikan tak ada barang yag tertinggal.
3.Seminggu sebelum hari anda pindah ke rumah yang baru
Cek dan konfirmasi kembali mengenai kendaraan yang akan Anda gunakan untuk mengankut barang-barang Anda. Beritahu RT dan tetangga bahwa Anda akan pindah. Jangan lupa juga untuk memberikan alamat baru siapa tahu ada surat atau orang yang mencari Anda di alamat rumah lama anda.
4.Saat hari anda pindah ke rumah yang baru
Inventaris dan check list semua barang yang sudah masuk ke kendaraan pengangkut. Pastikan semua barang sudah terbawa. Awasi barang-barang bawaan Anda dan barang yang mudah pecah ditempatkan pada posisi yang aman dan tepat dalam kendaraan tersebut. Pastikan juga furniture kayu anda tertata rapi pada kendaraan.

Semoga bermanfaat...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar